Anda belum login :: 23 Nov 2024 22:58 WIB
Detail
BukuRancang Bangun Kotak Paket Pintar
Bibliografi
Author: SHANDYANTO, VALENCIA ANGELICA ; Darmawan, Marten (Advisor); Soewono, Arka Dwinanda (Advisor)
Topik: teknologi; paket; IoT; Wi-Fi; kamera
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Sarjana Teknik Mesin Fakultas Teknik Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2023    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Aktivitas manusia telah berubah dari waktu ke waktu. ketika teknologi belum ditemukan, semuanya rumit. Namun kini, penemuan teknologi telah membantu kita dengan cara yang lebih efektif dan lebih mudah. Hal ini membuat aktivitas kita sehari-hari menjadi jauh lebih mudah. Seiring dengan perkembangan teknologi yang pesat, proses jual beli menjadi lebih mudah karena dapat dilakukan melalui e-commerce. Namun, hal tersebut berdampak pada beberapa orang seperti orang menjadi tidak produktif dalam bekerja karena rasa khawatir akan waktu kedatangan paket dan kondisi paket. Oleh karena itu, dibuatlah kotak paket pintar berbasis IoT menggunakan modul ESP32-CAM sebagai modul WiFi sekaligus modul kamera. Modul tersebut dapat mengirimkan gambar serta notifikasi kedatangan paket melalui aplikasi telegram ke perangkat pengguna ketika paket masuk ke dalam kotak paket. Kemudian, Sinar UV akan dipaparkan ke paket untuk mensterilkannya. Tujuan dari kotak paket pintar adalah untuk menciptakan suatu sistem yang memudahkan kurir dalam mengirimkan paket dan memudahkan penerima dalam menerima paketnya.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.125 second(s)