Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kebijakan modal kerja terhadap nilai perusahaan dengan profitabilitas sebagai variabel mediasi. Populasi dalam penelitian ini adalah 100 perusahaan yang terdapat pada Indeks Saham Kompas100 pada tahun 2022-2023 dan 47 di antaranya digunakan sebagai sampel penelitian dengan jangka waktu selama 5 tahun (tahun 2017-2021). Variabel yang digunakan pada penelitian ini, yaitu variabel independen yang diwakilkan oleh kebijakan modal kerja, baik investasi dan pembiayaan, variabel dependen, yaitu nilai perusahaan yang diproksikan oleh nilai Tobin’s Q, serta variabel mediasi, yaitu profitabilitas perusahaan dengan menggunakan rasio Return on Asset. Penelitian ini menghasilkan kesimpulan kebijakan investasi modal kerja berpengaruh positif terhadap profitabilitas, namun tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Kebijakan pembiayaan modal kerja berpengaruh negatif terhadap profitabilitas, tetapi berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan. Ditemukan juga profitabilitas berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan. Selain itu, penelitian ini juga menyatakan profitabilitas dapat memediasi hubungan antara kebijakan investasi modal kerja dengan nilai perusahaan, namun tidak dapat memediasi kebijakan pembiayaan modal kerja dengan nilai perusahaan. |