Persaingan yang ketat di bisnis e-commerce membuat para pemain berlomba menjadi pemimpin pasar dengan menggunakan international brand ambassador, termasuk PT Shopee International Indonesia. Akan tetapi, international brand ambassador belum tentu cukup untuk mempengaruhi keputusan pembelian karena electronic word of mouth yang datang dari konsumen menjadi faktor yang ikut berperan dalam mempengaruhi keputusan pembelian. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh brand ambassador dan electronic word of mouth terhadap keputusan pembelian konsumen Shopee di Indonesia. Total sampel penelitian ini berjumlah 100 orang yang berdomisili di DKI Jakarta, berusia 19-24 tahun, serta pernah melakukan pembelian di Shopee minimal 1x. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian relasional eksplanatif. Penelitian ini menyimpulkan bahwa terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara variabel brand ambassador dan electronic word of mouth terhadap variabel keputusan pembelian di Shopee baik secara parsial maupun simultan. Akan tetapi, electronic word of mouth memiliki pengaruh lebih dominan dibandingkan brand ambassador. |