Anda belum login :: 27 Nov 2024 00:14 WIB
Detail
BukuPengaruh Pengungkapan Risiko Terhadap Nilai Perusahaan Dengan Kinerja Keuangan Sebagai Variabel Mediasi Pada Perusahaan Bank Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2019
Bibliografi
Author: Chandra, Michael Valentine ; Kusumadewi, Ni Luh Gde Lydia (Advisor)
Topik: Pengungkapan Risiko; Nilai Perusahaan; Kinerja Keuangan
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Sarjana Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2023    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh dari pengungkapan risiko terhadap nilai perusahaan dengan kinerja keuangan sebagai variabel mediasi pada perusahaan bank yang tercatat di Bursa Efek Indonesia tahun 2017-2019. Pada penelitian ini, variabel independen adalah pengungkapan risiko yang dinilai dengan menggunakan skoring untuk kemudian dihitung nilai indeks pengungkapan risiko. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah nilai perusahaan yang diukur dengan menggunakan price-to-book ratio. Variabel mediasi dari penelitian ini adalah kinerja keuangan yang diukur dengan dua pengukuran, yakni return on asset dan return on equity. Analisis data dalam penelitian ini dlakukan dengan menggunakan regresi data panel pada software Eviews v.10 dengan jumlah sampel sebanyak 39 perusahaan bank dan dengan tahun penelitian 2017-2019 (n = 117). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pengungkapan risiko dan kinerja keuangan tidak memiliki pengaruh terhadap nilai perusahaan sedangkan pengungkapan risiko memiliki pengaruh positif signifikan terhadap kinerja keuangan. Selain itu, kinerja keuangan juga tidak dapat memediasi pengaruh dari pengungkapan risiko terhadap nilai perusahaan.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.171875 second(s)