Para pemegang saham yang memiliki saham di suatu perusahaan tentunya mengharapkan pengembalian dari keuntungan yang diterima perusahaan. Pengembalian ini dapat berupa dividen yang akan dibagikan jika perusahaan mendapatkan laba yang positif. Selain pembagian dividen, perusahaan juga harus mempertimbangkan kelangsungan hidup serta masa depan perusahaan melalui laba ditahan. Investor cenderung menyukai pengembalian yang pasti dalam bentuk dividen sehingga akan memicu pergerakan harga saham. Dalam hal ini, harga saham dapat menjadi salah satu indikator bagi para investor apakah mereka akan berinvestasi atau tidak. Pembagian dividen yang meningkat akan memicu peningkatan harga saham. Begitu pula sebaliknya, jika pembagian dividen menurun, maka akan memicu penurunan harga saham. Peneltitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah Dividend Per Share (DPS) dan Retention Ratio (RR) berpengaruh terhadap harga saham di Indonesia. Penelitian ini dilakukan pada 45 perusahaan yang terdaftar dalam LQ45 dari tahun 2012-2021. Metode yang digunakan adalah data panel. Berdasarkan hasil pengolahan data yang menggunakan software Eviews 12, didapatkan hasil bahwa DPS berpengaruh positif terhadap harga saham, sedangkan RR tidak berpengaruh terhadap harga saham. |