Anda belum login :: 22 Nov 2024 22:36 WIB
Detail
BukuGAMBARAN PARENTAL ENGAGEMENT ORANG TUA PADA MIDDLE CHILDHOOD DALAM PEMBELAJARAN PASCA PANDEMI COVID-19
Bibliografi
Author: Christie, Caroline Ersalina ; Pristinella, Debri (Advisor)
Topik: Parental Engagement; Middle Childhood; Pembelajaran Pasca Pandemi COVID-19.
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Fakultas Psikologi Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2023    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis - Abstract of Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan parental engagement orang tua pada middle childhood dalam pembelajaran pasca pandemi COVID-19. Pemenuhan parental engagement merupakan hal yang perlu diperhatikan di masa middle childhood karena anak memiliki potensi luar biasa pada perkembangan aspek kognitif, sosial, emosional, dan pertumbuhan fisik. Aturan WFO 100% yang dibarengi dengan PTM 100% dengan kondisi-kondisi tertentu di pasca pandemi COVID-19 ini memungkinkan para orang tua kesulitan untuk memenuhi kebutuhan parental engagement secara maksimal. Dengan demikian, peneliti ingin memahami gambaran parental engagement yang diberikan di masa pembelajaran pasca pandemi COVID-19.
Penelitian ini menggunakan teori parental engagement Nguon dengan dimensi parental contributions to school, school-based involvement, dan home-based involvement. Kemudian, dilengkapi dengan teori Sukhbaatar dengan penambahan tujuh sub dimensi lainnya. Penelitian merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologis deskriptif. Metode pengambilan sampel menggunakan convenience sampling dan menggunakan metode wawancara semi terstruktur kepada tiga pasang partisipan. Ketiga pasang partisipan adalah pasangan orang tua yang bekerja minimal 40 jam per minggu dan memiliki anak usia middle childhood.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian parental engagement dipengaruhi oleh kemampuan, kesepakatan, dan kesempatan yang dimiliki orang tua, baik yang berasal dari diri sendiri atau yang disediakan oleh pihak sekolah. Selain itu, jumlah anak yang berdampak pada pengalaman orang tua dalam mendidik anak menjadi salah satu penyebab perbedaan bentuk parental engagement yang diberikan antar keluarga. Perbedaan inilah yang memengaruhi bentuk pemenuhan parental engagement antar partisipan sehingga menimbulkan kekhasannya masing-masing.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.34375 second(s)