Peneliti bertujuan untuk menganalisis pengaruh liputan media, peringkat PROPER dan ukuran perusahaan terhadap pengungkapan emisi karbon. Data yang digunakan diperoleh dari laporan keberlanjutan, laporan tahunan dan laporan posisi keuangan selama 2018-2021, diambil dari www.idx.co.id (situs Bursa Efek Indonesia), IDN Financials dan situs masing-masing perusahaan. Sampel penelitian meliputi sektor energi yang tercatat pada Bursa Efek Indonesia periode 2018-2021 sebanyak 75 observasi. Metode analisis data menggunakan statistika deskriptif dan pengujian fractional outcome regression yang diolah dengan software Stata 17. Hasil uji hipotesis yang diperoleh menyatakan bahwa hanya liputan media yang mempengaruhi pengungkapan emisi karbon. Peringkat PROPER dan ukuran perusahaan tidak mempengaruhi pengungkapan emisi karbon. Untuk memperoleh hasil yang lebih akurat dan dapat digeneralisasi, disarankan dalam penelitian berikutnya perlu dilakukan memperluas sektor penelitian, memasukkan variabel lain, membandingkan frekuensi pengungkapan emisi karbon pada lintas negara. |