Anda belum login :: 23 Nov 2024 10:41 WIB
Detail
BukuPENGARUH FLEXIBLE WORKING SPACE (FWS) TERHADAP JOB SATISFACTION MELALUI MOTIVASI DAN INTERAKSI SOSIAL PADA GENERASI MILENIAL ATAU GENERASI Y
Bibliografi
Author: Putri, Sinta Bella Sutrisno ; Purba, Sylvia Diana (Advisor)
Topik: Flexible Working Space; Job Satifaction; Interaksi Sosial; Motivasi.
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Sarjana Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2022    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh dari flexible working space terhadap job satisfaction yang dimediasi oleh interaksi sosial dan motivasi pada Generasi Milenial di Jakarta. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pengambilan data menggunakan kuesioner online. Responden dalam penelitian ini berjumlah 136 orang yang berusia 22 – 40 tahun dan berdomisili di Jakarta. Penelitian pada generasi milenial karena berada pada usia produktif dan perusahaan didominasi oleh Generasi Milenial. Pengambilan sampel dilakukan selama satu bulan sejak akhir April 2022 hingga Awal Juni 2022. Teknik pengumpulan sampel yaitu purposive sampling. Dengan pengukuran data skala likert dan pilihan ganda.Kriteria responden dalam penelitian ini yaitu Generasi Milenial yang bekerja secara flexible working space atau work from home dan berdomisili di Jakarta. Hasil dari penelitian ini di analisis dengan analisis regresi mediasi dengan Macro Process Andrew F. Hayes dengan software SPSS versi 25. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh positif yang signifikan antara flexible working space terhadap job satisfaction secara langsung. Dengan mayoritas responden bekerja FWS selama 5 hari dalam seminggu sebesar 38%, mayoritas bekerja FWS selama 6-8jam dalam sehari, dan 30-40 jam seminggu sebanyak 31% Responden. Lalu, terdapat pengaruh positif yang signifikan antara flexible working space terhadap job satisfaction melalui motivasi. Namun, flexible working space tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap interaksi sosial. Begitu juga interaksi sosial tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap job satisfaction.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.1875 second(s)