Anda belum login :: 22 Nov 2024 19:56 WIB
Detail
BukuPenguatan Pendidikan Karakter Melalui Kegiatan Literasi Kelas IV Di SDN Lubang Buaya 01
Bibliografi
Author: Gulo, Marlina ; BR G BAMBANG NUGROHO FIC (Advisor)
Topik: Penguatan Pendidikan Karakter; Kegiatan Literasi
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Pendidikan dan Bahasa Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2022    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis - Abstract of Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Penguatan pendidikan karakter adalah pembelajaran yang memiliki pengaruh besar pada pembentukan moral siswa dan peningkatan standar pendidikan. Penguatan pendidikan karakter juga merupakan proses untuk mengembangkan diri setiap siswa. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui penguatan pendidikan karakter melalui kegiatan literasi di kelas IV, (2) menganalisis faktor penghambat dan pendukung program penguatan pendidikan karakter melalui kegiatan literasi. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Subjek yang diteliti adalah siswa kelas IV, kepala sekolah, guru/wali kelas IV, serta orangtua siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yaitu reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Berdasarkan penelitian yang dilakukan diketahui bahwa penguatan pendidikan karakter siswa kelas IV masih belum maksimal, begitu juga dengan literasi baca masih terdapat siswa yang tidak lancar untuk membaca. Penguatan pendidikan karakter dapat menjadi suatu proses yang dijalankan dalam mengembangkan nilai-nilai karakter pada diri siswa. Kegiatan literasi adalah kemampuan seseorang dalam mengelola dan memahami suatu informasi pada saat melakukan proses membaca. Adapun saran dari penelitian ini adalah guru memberikan masukan kepada orangtua siswa agar bisa mendidik dan memberikan penguatan pendidikan karakter kepada siswa di rumah supaya bisa berkarakter dengan baik dan melakukan kegiatan literasi baca baik itu di sekolah maupun di rumah. Hal tersebut dilakukan agar menumbuhkan semangat siswa dalam membaca dan berkarakter dengan baik.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.171875 second(s)