Anda belum login :: 26 Nov 2024 18:13 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
Pengaruh Pengendalian Internal atas Pelaporan Keuangan dan Kompleksitas Organisasi terhadap Kualitas Laporan Keuangan dengan Kepemilikan Keluarga serta Kualitas Audit sebagai Variabel Moderasi
Bibliografi
Author:
Bimo, Irenius Dwinanto
;
Veronica, Sylvia
(Promotor);
Hermawan, Ancella Anitawati
(Co-Promotor);
Wardhani, Ratna
(Co-Promotor)
Topik:
Kualitas laporan keuangan
;
ICOFR
;
dan kompleksitas organisasi
Bahasa:
(ID )
Penerbit:
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Program Pascasarjana Universitas Indonesia
Tempat Terbit:
Depok
Tahun Terbit:
2017
Jenis:
Theses - Dissertation
Fulltext:
Disertasi.pdf
(10.34MB;
11 download
)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh internal control over financial reporting (ICOFR) serta kompleksitas organisasi terhadap kualitas laporan keuangan, dan pengaruh tidak langsung kompleksitas organisasi terhadap kualitas laporan keuangan melalui ICOFR. Penelitian ini juga menganalisis kepemilikan keluarga dan kualitas sebagai variabel moderasi. Sampel penelitian ini adalah perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia sejak tahun 2007 - 2012. Jumlah perusahaan yang dijadikan sampel 176 perusahaan dengan jumlah observasi 1.056. Kontribusi penelitian ini adalah (1) Mengembangkan sistem skoring pengungkapan ICOFR menggunakan kerangka kerja COSO (2006). (2) Menganalisis pengaruh tidak langsung kompleksitas organisasi terhadap kualitas laporan keuangan. (3) Pengaruh kepemilikan keluarga dan kualitas audit terhadap hubungan pengendalian internal atas pelaporan keuangan dan kompleksitas organisasi dengan kualitas laporan keuangan. (4) Menggunakan empat dimensi kualitas laporan keuangan.
Penelitian ini memberikan bukti empiris bahwa ICOFR memiliki pengaruh positif terhadap nilai prediktif dan umpan balik, ketepatan waktu pelaporan, netralitas dan penyajian yang jujur. Kompleksitas organisasi memiliki pengaruh negatif terhadap nilai prediktif dan umpan balik, ketepatan waktu pelaporan, dan penyajian yang jujur. Kompleksitas organisasi memiliki pengaruh negatif terhadap ICOFR. Terdapat pengaruh tidak langsung kompleksitas organisasi melalui ICOFR pada dimensi nilai prediktif dan umpan balik, dan ketepatan waktu pelaporan. Kepemilikan keluarga memoderasi pengaruh ICOFR pada dimensi penyajian yang jujur, dan memoderasi kompleksitas organisasi pada dimensi nilai prediktif dan umpan balik. Kualitas audit tidak memoderasi pengaruh ICOFR dan kompleksitas organisasi pada seluruh dimensi.
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Lihat Sejarah Pengadaan
Konversi Metadata
Kembali
Process time: 0.171875 second(s)