Anda belum login :: 27 Nov 2024 08:26 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
Peran Laktoferin Bovine terhadap Gambaran Histopatologi Perlemakan Hepar Tikus Sprague-Dawley yang Diinduksi Hiperlipidemia
Bibliografi
Author:
Chandra, Valencia
;
Hananta, Linawati
(Advisor);
Djuartina, Tena
(Advisor);
Arieselia, Zita
(Examiner)
Topik:
laktoferin
;
hiperlipidemia
;
histopatologi hepar
;
Sprague-Dawley
Bahasa:
(ID )
Penerbit:
Program Studi Sarjana Kedokteran - Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Unika Atma Jaya
Tempat Terbit:
Jakarta
Tahun Terbit:
2021
Jenis:
Theses - Karya Tulis Ilmiah Kedokteran (KTI-FK) - Registration of Karya Tulis Ilmiah Kedokteran
Fulltext:
Valencia Chandra_RegKTI_2021.pdf
(355.95KB;
12 download
)
Valencia Chandra_LembarAdministrasi.pdf
(539.94KB;
2 download
)
Abstract
Latar Belakang: Hiperlipidemia merupakan salah satu kondisi kesehatan yang dapat menjadi akar berbagai penyakit. Prevalensi hiperlipidemia di seluruh dunia masih tinggi. Laktoferin adalah glikoprotein yang ditemukan pada berbagai spesies mamalia dan ikan yang diketahui memiliki fungsi protektif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan gambaran histopatologi pada hepar tikus Sprague-Dawley yang diinduksi hiperlipidemia sebelum dan setelah pemberian laktoferin.
Metode: Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental in vivo yang melibatkan 24 ekor tikus Sprague-Dawley yang dibagi menjadi 6 kelompok. Kelompok normal diberikan pakan standar sedangkan kelompok lainnya diinduksi hiperlipidemia melalui pemberian makanan tinggi kolesterol dan lemak. Intervensi lalu dilakukan kepada kelompok kontrol positif berupa pemberian 1,5 mg/kgBB Simvastatin sedangkan kelompok dosis I, II, dan III diberikan laktoferin berdosis 100 mg/kgBB, 200 mg/kgBB, dan 400 mg/kgBB secara berturut-turut. Setelah 6 minggu, seluruh tikus dinekropsi dan diambil jaringan heparnya untuk dibuat preparat histopatologinya lalu dinilai dengan skoring Manja Roenigk.
Hasil: Hasil uji statistik pada penelitian ini menunjukkan bahwa laktoferin berdosis 200 mg/kgBB menunjukkan perubahan yang signifikan pada gambaran histopatologi hepar tikus yang diinduksi hiperlipidemia (p < 0,05).
Kesimpulan: Laktoferin dapat memperbaiki gambaran perlemakan pada hepar. Walau demikian, penelitian lebih lanjut tetap dibutuhkan oleh karena keterbatasan dalam penelitian ini.
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Lihat Sejarah Pengadaan
Konversi Metadata
Kembali
Process time: 0.765625 second(s)