Anda belum login :: 23 Nov 2024 21:13 WIB
Detail
BukuPERBANDINGAN TINGKAT KOROSI BIOKOMPOSIT Fe-HAp DARI TULANG SAPI DENGAN VARIASI KOMPOSISI SEBAGAI MATERIAL IMPLAN BIODEGRADABEL: STUDI IN VITRO
Bibliografi
Author: Halim, Fujianto ; Manalu, Jojor Lamsihar (Advisor); Dewi, Rita (Advisor); Tjhay, Francisca (Examiner)
Topik: Biokomposit; Besi; Hidroksiapatit; Korosi
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Sarjana Kedokteran - Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2022    
Jenis: Theses - Karya Tulis Ilmiah Kedokteran (KTI-FK) - Registration of Karya Tulis Ilmiah Kedokteran
Fulltext:
Abstract
Latar belakang: Material biodegradabel merupakan suatu material yang dapat terdegradasi di dalam tubuh. Penggunaan material biodegradabel sebagai implan tulang akan lebih menguntungkan, karena tidak perlu dilakukan pembedahan kedua untuk mengangkat implan ketika tulang telah pulih. Besi sebagai material biodegradabel memiliki kekuatan mekanis yang baik, namun memiliki tingkat degradasinya yang lama. Oleh karena itu, dibutuhkan penambahan material lain seperti HAp untuk mempercepat waktu degradasi besi. HAp dapat diekstraksi dari tulang sapi, dimana proses tersebut lebih mudah, murah dan ramah lingkungan bila dibandingkan dengan metode konvensional.
Metode: Penelitian ini menggunakan biokomposit besi dan hidroksiapatit tulang sapi dengan variasi komposisi HAp sebesar 2,5%, 5%, dan 10%. Pemeriksaan SEM, XRD, dan EDX dilakukan untuk mengkarakterisasi biokomposit. Uji korosi dilakukan dengan metode potentiodynamic polarization dalam larutan ringer laktat.
Hasil: Hasil menunjukkan nilai laju korosi biokomposit Fe-HAp tulang sapi dengan konsentrasi HAp secara berurutan sebesar 2,5%, 5%, dan 10% adalah 44,618 MPY, 61,712 MPY, dan 70,200 MPY.
Kesimpulan: Variasi kadar HAp pada paduan mempengaruhi nilai laju korosi biokomposit Fe-HAp tulang sapi. Nilai laju korosi meningkat seiring dengan peningkatan kadar HAp.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.15625 second(s)