Anda belum login :: 23 Nov 2024 06:43 WIB
Detail
BukuAnalisis Pengaruh Money Availability ,TimeAvailability , Family Influence dan Sales Promotion terhadap Urge to Buy Impulsively Generasi Milenial Pengguna Shopee.
Bibliografi
Author: Fajar, Claudia Esmeralda ; Setiyaningrum, Ari (Advisor)
Topik: Money Availability; Time Availability; Family Influence; Sales Promotion; Urge to Buy Impulsively
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Sarjana Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2021    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Internet merupakan media komunikasi yang selama ini mengalami perubahan yang sangat pesat. Pandemi yang melanda Indonesia mulai Maret 2020 mengharuskan pemerintah untuk menerapkan pembatasansosial secara besar-besaran. Hal ini tentunya berdampak pada semua sektor mulai dari pendidikan hingga ekonomi. Semuanya harus dilakukan di dalam negeri. Internet sangat penting bagi masyarakat Indonesia, untuk melakukan berbagai transaksi mulai dari belajar, bekerja bahkan untuk berlanja. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Money Availability, Time Availability , Family Influence dan Sales Promotion terhadap Urge toBuy Impulsively pada generasi milenial pengguna E-commerce Shopee.
Data penelitian diperoleh melalui penyebaran kuesioner kepada sampel penelitian.Metode pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Jumlah sampel pada penelitian ini adalah 150 responden. Data penelitian diolah dengan menggunakan regresi linear berganda dengan software SPSS Statistics 25.0. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Money Availability, Family Influence, dan Sales Promotion berpengaruh terhadap Urge to Buy Impulsively pada generasi milenial pengguna E-commerce Shopee. Namun , Time Availability tidak mempengaruhi Urge to Buy Impulsively.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.171875 second(s)