Anda belum login :: 23 Nov 2024 12:00 WIB
Detail
BukuUsaha Penggemukan Sapi Potong dan Pengembangan Biogas Menggunakan Metode Feasibility Study dan SWOT
Bibliografi
Author: Widawati, Enny (Advisor); Fredikson, Marcelinus
Topik: Matriks SWOT; Analisa Kelayakan Usaha Non-Finansial dan Finansial; analisis biaya
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2021    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Peternakan merupakan salah satu subsektor yang banyak memberikan dampak positif kepada masyarakat yang ada didesa. Salah satu jenis ternak yang cukup potensial untuk dikembangkan adalah ternak sapi. Sapi merupakan hewan ternak yang banyak dipelihara oleh masyarakat luas, karena ternak sapi mudah berkembang biak, pakan ternak mudah didapat dan mudah beradaptasi dengan lingkungan serta kotorannya yang dapat dimanfaatkan untuk keuntungan lainnya seperti pupuk dan bahan baku biogas. Permasalahan peternakan sapi di desa Ponggang masih didominasi dengan peternakan rakyat perorangan dengan jumlah peternakan yang relatif masih sedikit dan juga Pemanfaatan kotoran sapi yang kurang maksimal. Berdasarkan kondisi tersebut yang menjadi awalan untuk melakukan penelitian “Usaha Penggemukan Ternak Sapi Potong dan Pengembangan Biogas menggunakan Feasibility Study dan Metode Swot. Analisa kelayakan usaha tersebut dinilai berdasarkan aspek non-finansial dan aspek finansial. Langkaha pertama adalah membuat strategi SWOT untuk mencari permasalahan serta menyusun strategi yang dibutuhkan untuk peternakan sapi potong tersebut. Berdasarkan aspek non finansial dinilai dari aspek pasar, teknis, sosial, ekonomi, dan budaya, hukum dan manajemen organisasi, dampak lingkungan hidup (amdal) dengan 10 bakalan sapi layak untuk dijalankan. Dari aspek finansial usaha akan memperoleh keuntungan pada tahun ke 3 untuk skenario 1, tahun ke 2 untuk skenario 2 dan skenario 3. IRR untuk skenario 1 sebesar 38%, skenario 2 sebesar 62%, skenario 3 sebesar 82%. NPV untuk skenario 1 sebesar Rp. 290.659.432 , skenario 2 sebesar Rp. 426.268.694, skenario 3 sebesar Rp.543.418.317. lalu untuk keuntungan dari analisis biaya dari pengembangan biogas sebesar Rp. 463.680 untuk pupuk dan Rp. 480.000 untuk biogas dalam sebulan. Serta nilai benefit cost ratio untuk proyek biodigester sebesar 6,42>1 yang artinya proyek ini layak untuk dijalankan.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.171875 second(s)