Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah variabel manipulasi pasar berpengaruh positif terhadap harga saham berkapitalisasi kecil dengan rasio likuiditas dan rasio leverage sebagai variabel kontrol dan volume transaksi sebagai variabel intervening. Penelitian ini meneliti emiten yang masuk kategori Unsual Market Activity (UMA) yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2017-2019. Metode analisis yang digunakan untuk melakukan penelitian ini adalah menggunakan metode uji regresi linier sederhana dan. Jenis data penelitian menggunakan pooling data, dimana penggabungan antara data time series dan data cross section dengan jangka waktu tahun 2017-2019, sehingga dapat diperoleh jumlah sampel sebanyak 399 data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel manipulasi pasar terhadap volume transaksi, variabel manipulasi pasar terhadap harga saham, varaibel manipulasi pasar terhadap harga saham melalui volume transaksi sebagai variabel intervening, variabel kontrol (rasio likuiditas dan rasio leverage) terhadap harga saham semuanya memiliki pengaruh positif. |