Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui pengaruh antara profitabilitas dan likuiditas terhadap kebijakan dividen dengan ukuran perusahaan sebagai variabel moderasi. Penelitian ini menggunakan sampel dari 25 perusahaan sektor properti dan real estate yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia serta membagikan dividen tunai secara konsisten selama tahun 2013-2019. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Pengujian hipotesis menggunakan regresi linier berganda dengan program IBM SPSS 23 for Windows. Pengujian koefisien determinasi menghasilkan kemampuan variabel independen serta sebagai variabel moderasi mampu menjelaskan variabel dependen sebesar 22,4%, sementara itu 77,6% sisanya merupakan variabel lain yang tidak diujikan dalam penelitian ini. Hasil pengujian secara simultan menunjukkan profitabilitas, likuiditas, dan ukuran perusahaan sebagai variabel moderasi memiliki pengaruh terhadap kebijakan dividen. Sedangkan hasil penelitian secara parsial membuktikan bahwa profitabilitas tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap kebijakan dividen, likuiditas memiliki pengaruh signifikan terhadap kebijakan dividen, dan ukuran perusahaan memperlemah pengaruh profitabilitas terhadap kebijakan dividen. Akan tetapi, penelitian pada likuiditas yang dimoderasi dengan ukuran perusahaan menunjukkan hasil yang dapat memperkuat kebijakan dividen. |