Anda belum login :: 23 Nov 2024 10:13 WIB
Detail
BukuPengaruh Modified Martempering pada Sifat Mekanik Baja Perkakas AISI O1
Bibliografi
Author: Basoeki, Pritadewi (Advisor); Wirante, Yohanes Vicenzo Viani
Topik: Baja Perkakas; martempering; modifikasi; Martensit; kekerasan; ketangguhan
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Teknik Mesin Fakultas Teknik Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2021    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Heat treatment merupakan metode yang umum digunakan untuk memperbaiki sifat mekanik dari baja dan paduannya. Salah satu metode heat treatment yaitu martempering yang banyak digunakan untuk meningkatkan kekuatan dan ketangguhan Besi Cor, Baja Perkakas, atau Stainless Steel. Baja Perkakas untuk alat potong dan dies, seperti AISI O1, mensyaratkan selain keras juga memiliki ketangguhan yang tinggi, yang ternyata belum dapat dipenuhi oleh martempering, untuk itu perlu dilakukan modifikasi. Pada tugas akhir ini akan diteliti pengaruh martempering dan modifikasinya terhadap sifat mekanik Baja Perkakas AISI O1 terutama ketangguhannya. Pengujian dilakukan dengan menggunakan metode martempering konvensional pada suhu penahanan 240°C dan 230°C dan metode modified martempering pada suhu penahanan 180°C dan 170°C. Karakterisasi dilakukan dengan metode pengamatan metalografi, uji impak dan uji keras. Hasil penelitian menunjukkan bahwa modified martempering tidak dapat meningkatkan ketangguhan baja namun dapat meningkatkan kekerasan baja dengan signifikan, hal ini disebabkan pembentukan Martensit baik pada proses martempering maupun modifikasinya dalam jumlah yang berbeda. Austenit sisa masih terbentuk karena pendinginan tidak cukup cepat untuk mentransformasi seluruh Austenit menjadi Martensit.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.15625 second(s)