Anda belum login :: 27 Nov 2024 02:12 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
Analisis Pengaruh Kebermanfaatan, Kemudahan, dan Kepuasan Penerapan Sistem E-Reporting Pasca Tax Amnesty Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi Tahun 2019. ACC
Bibliografi
Author:
Claudia
;
Dharmasetya, Lani
(Advisor)
Topik:
Tax amnesty
;
E-Reporting
;
Kebermanfaatan
;
Kemudahan
;
Kepuasan
;
Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi
Bahasa:
(ID )
Penerbit:
Program Studi Sarjana Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya
Tempat Terbit:
Jakarta
Tahun Terbit:
2020
Jenis:
Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Claudia_Undergraduated Theses_2020.pdf
(2.52MB;
3 download
)
2015012059_Claudi_LembarAdministrasi.pdf
(367.93KB;
2 download
)
Abstract
Pajak merupakan sumber utama penerimaan negara yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat yaitu dengan meningkatkan fasilitas pelayanan publik. Pembiayaan APBN Indonesia merupakan sebagian besar dari pajak, sehingga ditetapkan target penerimaan pajak yang tinggi di setiap tahunnya. Oleh sebab itu, Kementerian Keuangan menerapkan kebijakan Tax Amnesty. Menurut Undang-Undang Nomor 11 tahun 2016 tentang Pengampunan Pajak, dikatakan bahwa amnesti pajak merupakan program pengampunan pajak oleh Pemerintah kepada Wajib Pajak yang meliputi penghapusan sanksi-sanksi di bidang perpajakan atas harta yang diperoleh di tahun 2015 dan sebelumnya yang belum dilaporkan dalam SPT, dengan cara melunasi seluruh tunggakan pajak yang dimiliki dengan membayar uang tebusan Penelitian ini dilakukan untuk menghetahui apakah ada pengaruh antara kebermanfaatan penerapan sistem E-Reporting, kemudahan penerapan sistem E-Reporting, dan Kepuasan penerapan sistem E-Reporting terhadap kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi dalam melaporkan laporan harta tambahannya pasca tax amnesty. Sampel yang digunakan adalah sebanyak 70 Wajib Pajak Orang Pribadi yang mengikuti tax amnesty dan menggunakan fasilitas E-Reporting dalam melaporkan laporan harta tambahannya yang berlokasi di PT Indokemika Jayatama dan dimana penelitian ini dilakukan dengan menyebarkan kuesioner. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa semakin tinggi tingkat kepuasan Wajib Pajak Orang Pribadi dalam menerapkan sistem administrasi online E-Reporting, maka tingkat kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi dalam menggunakan sistem online E-Reporting juga akan meningkat.
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Lihat Sejarah Pengadaan
Konversi Metadata
Kembali
Process time: 0.46875 second(s)