Anda belum login :: 23 Nov 2024 18:27 WIB
Detail
BukuPengaruh Suhu dan Usia Penyimpanan Terhadap Viabilitas Bacillus subtilis yang dipreservasi dengan Metode Liofilisasi
Bibliografi
Author: Karmawan, Listya Utami (Advisor); Phoane, Kim Vanessa ; Enty (Advisor)
Topik: Bacillus subtilis; viabilitas bakteri; liofilisasi
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Sarjana Kedokteran - Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2021    
Jenis: Theses - Karya Tulis Ilmiah Kedokteran (KTI-FK) - Registration of Karya Tulis Ilmiah Kedokteran
Fulltext:
Abstract
Latar Belakang: Bacillus subtilis adalah salah satu spesies yang dapat meningkatkan unsur hara khususnya nitrogen dan fosfat dalam tanah. Bakteri ini berperan penting dalam industri pertanian dan kesehatan. Metode penyimpanan terbaik untuk kebanyakan bakteri oleh metode liofilisasi atau pengeringan beku (freeze-drying). Informasi mengenai faktor apa saja yang mempengaruhi viabilitas Bacillus subtilis yang dipreservasi dengan metode tersebut, masih terbatas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh suhu dan usia penyimpanan terhadap viabilitas Bacillus subtilis pasca liofilisasi.
Metode: Penelitian ini dilakukan secara eksperimental. Bacillus subtilis dilakukan menggunakan metode liofiliasi kemudian disimpan pada suhu -20°C, 2-8°C, dan 25°C dengan usia penyimpanan 30 hari, 120 hari, dan 240 hari. Hasil data dianalisis menggunakan uji Anova dan Post-Hoc Tukey.
Hasil: Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang bermakna antara suhu penyimpanan dan usia penyimpanan Bacillus subtilis pada hari ke 120 tetapi tidak menunjukkan perbedaan yang bermakna pada hari ke 30. Hari ke 240 terdapat perbedaan yang bermakna pada kelompok suhu -20°C dengan 2-8°C dan kelompok suhu 25°C dengan -20°C tetapi tidak menunjukkan perbedaan bermakna pada kelompok suhu 2-8°C dengan 25°C
Kesimpulan: Penyimpanan di -20°C baik pada usia penyimpanan 30 hari, 120 hari, dan 240 hari memberikan hasil viabilitas lebih baik dibandingkan pada suhu penyimpanan 2-8°C dan 25°C.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.171875 second(s)