Anda belum login :: 26 Nov 2024 15:11 WIB
Detail
BukuHubungan Pola Asuh Orang Tua dan Kebersihan Diri Ibu dengan Kebersihan Diri Siswa Kelas IV, V dan VI SD di Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara
Bibliografi
Author: Kurniawan, Felicia (Advisor); Djaya, Prissilia Nanny (Advisor); Magany, Rebeka Milenia
Topik: Kebersihan Diri; Pola Asuh Orang Tua; Anak Sekolah Dasar
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Sarjana Kedokteran - Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2020    
Jenis: Theses - Karya Tulis Ilmiah Kedokteran (KTI-FK) - Registration of Karya Tulis Ilmiah Kedokteran
Fulltext:
Abstract
Latar Belakang : Kebiasaan menjaga kebersihan diri perlu ditanamkan sejak kecil karena merupakan mekanisme yang penting dalam memutus rantai transmisi berbagai penyakit menular. Faktor-faktor penting yang memengaruhi kebersihan diri anak adalah pola asuh orang tua dan kebersihan diri ibu.

Tujuan : Mengetahui hubungan pola asuh orang tua dan kebersihan diri ibu dengan kebersihan diri siswa sekolah dasar.

Metode : Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan metode potong lintang. Alat ukur yang digunakan adalah kuesioner pola asuh orang tua dan kuesioner kebersihan diri. Sampel penelitian adalah 327 siswa dan ibu siswa kelas IV, V, dan, VI di SD Stella Maris, SD Westin, SDN Penjaringan 08 Pagi, dan SDN Penjaringan 10 Pagi. Hubungan antara variabel independen dan dependen diuji menggunakan chi-square dan fisher exact.

Hasil : Dari 327 siswa, 98.5% siswa diasuh dengan pola asuh non-exposure atau demokratis, 57.5% ibu memiliki kebersihan diri yang kurang baik, dan 61.8% siswa memiliki kebersihan diri yang kurang baik. Hubungan antara pola asuh dengan tingkat kebersihan diri anak menunjukkan hubungan tidak signifikan (p=0.065), sedangkan hubungan antara kebersihan diri ibu dengan tingkat kebersihan diri anak menunjukkan hubungan signifikan (p=0.023).

Kesimpulan : Tidak terdapat hubungan bermakna antara pola asuh orang tua dan kebersihan diri anak. Terdapat hubungan bermakna antara kebersihan diri ibu dengan kebersihan diri anak.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.1875 second(s)