Anda belum login :: 27 Nov 2024 06:14 WIB
Detail
BukuHUBUNGAN ANTARA SARKOPENIA DENGAN ACTIVITY OF DAILY LIVING (ADL) SERTA INSTRUMENTAL ACTIVITY OF DAILY LIVING (IADL) PADA LANSIA DI PUSAKA KALIDERES, JAKARTA BARAT
Bibliografi
Author: Suryakusuma, Linda (Advisor); Claudya, Cindy
Topik: activity of daily living; berbelanja; instrumental activity of daily living; lansia; sarkopenia.
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Sarjana Kedokteran - Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2020    
Jenis: Theses - Karya Tulis Ilmiah Kedokteran (KTI-FK) - Registration of Karya Tulis Ilmiah Kedokteran
Fulltext:
Abstract
Latar Belakang: Angka harapan hidup meningkat seiring berkembangnya ilmu pengetahuan, terutama dalam bidang teknologi dan kedokteran. Akan tetapi, peningkatan angka harapan hidup disertai dengan masalah penuaan seperti penurunan kemandirian pada lansia. Sarkopenia merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi kemandirian lansia sehari-hari.

Tujuan: Mengetahui hubungan antara sarkopenia dengan ADL dan IADL pada lansia di PUSAKA, Jakarta Barat.

Metode: Penelitian ini menggunakan desain potong lintang dengan 79 responden di PUSAKA, Jakarta Barat. Penilaian ADL/ IADL menggunakan kuesioner Barthel Index. Penilaian sarkopenia menggunakan alat Bio Impedance Analysis untuk mengukur massa otot, handgrip untuk mengukur kekuatan otot, dan uji Timed Up and Go untuk mengukur performa fisik. Analisis data dilakukan menggunakan uji chi-square.

Hasil: Dari 79 responden, 52 orang (65,8%) mandiri dalam ADL, seluruh responden mandiri dalam IADL, dan 32,9% responden mengalami sarkopenia. Analisis bivariat menunjukkan tidak terdapat hubungan bermakna antara sarkopenia dengan ADL pada lansia (p = 0,655). Setelah diskusi lebih lanjut, dilakukan analisis bivariat antara sarkopenia dengan beberapa aspek IADL yang melibatkan aktivitas fisik dan didapatkan hubungan bermakna antara sarkopenia dengan kemampuan berbelanja pada lansia (p=0,012).

Kesimpulan: Sarkopenia tidak menentukan kemandirian ADL pada lansia. Namun sarkopenia menentukan kemandirian berbelanja pada lansia di PUSAKA Kalideres, Jakarta Barat.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.171875 second(s)