Anda belum login :: 23 Nov 2024 03:13 WIB
Detail
BukuHubungan Efikasi Diri dan Fleksibilitas Berpikir dalam Pembelajaran Online di Kalangan Mahasiswa
Bibliografi
Author: Yogyanti, Clara R. Pudji (Advisor); Utami, Herang
Topik: efikasi diri; fleksibilitas berpikir; pembelajaran online; mahasiswa
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Fakultas Psikologi Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2021    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis - Abstract of Undergraduate Thesis
Fulltext:
Abstract
Pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) yang menyebabkan masyarakat Indonesia diminta untuk melakukan belajar online untuk mencegah tertularnya Covid 19. Sistem belajar yang baru membuat mahasiswa merasa bebannya terlalu berat, sehingga merasa tertekan dan stres. Hal ini menyebabkan mahasiswa kehilangan minat belajar dan merasa tidak yakin dengan kemampuannya. Hal ini dapat memengaruhi menurunnya prestasi mahasiswa. Peneliti terdahulu menyatakan bahwa terdapat hubungan antara efikasi diri dan fleksibilitas berpikir pada remaja yang sedang belajar. Perbedaan karakteristik remaja dan mahasiswa ini, membuat peneliti ingin mengetahui apakah terdapat hubungan efikasi diri dan fleksibilitas pada mahasiswa. Penelitian ini pun akan dilakukan terhadap kondisi yang berbeda, yaitu belajar online. Penelitian ini dilakukan kepada mahasiswa yang sedang melakukan belajar online yang berdomisili di Indonesia. Kuisioner menggunakan Google Form disebarkan kepada responden secara online melalui sosial media. Responden diminta untuk merespon beberapa pernyataan sesuai skala yang telah ditentukan. Total responden berjumlah 304 orang. Analisis dilakukan dengan teknik statistik Pearson’s Product Moment. Analisis ini dilakukan untuk menemukan apakah terdapat hubungan antara efikasi diri dan fleksibilitas berpikir dalam pembelajaran online di kalangan mahasiswa. Hasilnya menyatakan bahwa terdapat hubungan positif antara efikasi diri dan fleksibilitas berpikir pada mahasiswa yang melakukan pembelajaran online. Nilai korelasi yang didapatkan sebesar .692 dengan sig < .05. Hal ini menyatakan bahwa terdapat korelasi kuat yang signifikan antara efikasi diri dan fleksibilitas berpikir pada mahasiwa yang melakukan pembelajaran online. Saran untuk penelitian selanjutnya yaitu penelitian ini mungkin dapat dilakukan juga kepada siswa sekolah agar dapat diketahui apakah kedua variabel tersebut memiliki hubungan. Selain itu, lingkup penelitian ini sebaiknya lebih spesifik, baik dari wilayah populasi dan fakultas mahasiswa
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.203125 second(s)