Penggunaan media baru sangat membantu dalam menyebarluaskan informasi ke khalayak menjadi semakin cepat dan mudah, seperti hadirnya media sosial YouTube. Emina Cosmetics melakukan digital marketing terhadap produknya melalui sebuah penayangan iklan digital di YouTube yang diberi nama ‘Emina Bright Stuff Your Beauty Bestie’. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh terpaan iklan (frekuensi, durasi, dan intensitas) terhadap loyalitas merek berdasarkan tingkatan-tingkatannya (switcher, habitual buyer, satisfied buyer, likes the brand, dan committed buyer). Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif korelasional. Peneliti melakukan penyebaran kuesioner digital kepada 100 responden yang merupakan konsumen Emina Bright Stuff di DKI Jakarta dengan menggunakan teknik pengambilan sampel secara purposive sampling. Hasil penelitian menyatakan bahwa tingkat hubungan di antara variabel terpaan iklan terhadap variabel loyalitas menyatakan kuat. Hal ini didasari pada hasil uji korelasi pearson yang memperoleh nilai sebesar 0,619. Selain itu, pengaruh terpaan iklan mencapai pada tingkatan committed buyer dalam loyalitas merek karena tayangan iklan ‘Emina Bright Stuff Your Beauty Bestie’ di YouTube berhasil menerpa audiens dengan baik. |