Distribusi merupakan salah satu kegiatan pemasaran di dalam bauran pemasaran. Distribusi memegang peranan yang sangat penting dalam menentukan keberhasilan perusahaan untuk dapat meningkatkan hasil penjua1annya. Tanpa didukung dengan distribusi yang baik, maka segala macam perencanaan produk, penentuan harga dan pramosi yang menarik akan sia-sia belaka. agar kegiatan distribusi tersebut berhasil dengan baik, maka disusun suatu strategi distribusi yang meliputi tujuan dan manfaat penggunaan saluran distribusi, macam dan bentuk saluran distribusi, serta anggaran biaya distribusi, Selain itu juga, ditetapkan suatu metode untuk mengetahui pengaruh strategi distribusi dalam mencapai tujuan perusahaan, yaitu meningkatkan penjualan. Melihat pentingnya saluran distribusi tersebut dalam menyalurkan produk perusahaan, maka penulis mencoba untuk meneliti mengenai hal tersebut diatas pada suatu perusahaan ten wangi FA. LIMAS JAYA Di Slawi-Tegal. Metode penelitian yang dipergunakan dalam menyusun skripsi ini adalah : a. Riset Lapangan, melalui kunjungan ke perusahaan teh wangi FA. LIMAS JAYA, Interview dan membuat Kuesioner. b. Riset Kepustakaan, guna mendapatkan landasan secara teoritis mengenai masalah yang diteliti. FA. LIMAS JAYA adalah perusahaan yang bergerak pada industri pembuatan teh wangi. Dalam usaha meningkatkan penjualan produknya, disamping terus meningkatkan kualitas / mutu produk juga mengadakan strategi distribusi yang bertujuan untuk menarik minat dari langganan baru pesaing serta mempertahankan bentuk dari kegiatan distribusi serta anggaran yang telah dikeluarkan. Pada akhirnya, perusahaan juga perlu mengetahui pengaruh dari kegiatan distribusi baik secara kualitatif maupun kuantitatif terhadap tujuan perusahaan dalam meningkatkan penjualan. Kesimpulan yang diperoleh dari hasil penelitian yang dilakukan adalah adanya keterkaitan yang erat antara produk dengan saluran distribusi artinya suatu strategi distribusi yang dirancang dengan baik akan berhasil bila didukung dengan mutu produk yang baik, demikian juga sebaliknya. Oleh karena itu, perusahaan harus memperhatikan faktor yang mempengaruhi penentuan saluran distribusi dengan baik, karena keberhasilan perusahaan tergantung bagaimana perusahaan dapat mengambil suatu tindakan yang tepat dalam menghadapi suatu masalah yang timbul. |