Anda belum login :: 24 Nov 2024 02:20 WIB
Detail
BukuAnalisis Pengaruh Profitabilitas, Manajemen Aset, dan Kepemilikan Institusional terhadap Nilai Perusahaan pada Perusahaan Sektor Perdagangan, Jasa, dan Investasi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017 – 2019
Bibliografi
Author: Setiawati, Loh Wenny (Advisor); Wijaya, Melissa
Topik: Profitabilitas; Manajemen Aset; Kepemilikan Institusional; Nilai Perusahaan
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Sarjana Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya     Tahun Terbit: 2020    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext: Melissa Wijaya_Undergraduated Theses_2020.pdf (1.71MB; 34 download)
Abstract
Nilai perusahaan pada dasarnya menunjukkan nilai kekayaan bersih pemilik perusahaan. Terciptanya peningkatan nilai perusahaan kemudian menjadi tujuan utama pemilik perusahaan. Oleh sebab itu, manajemen dituntut untuk meningkatkan nilai perusahaan dengan berorientasi pada kenaikan harga saham perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh profitabilitas, manajemen aset, dan kepemilikan institusional terhadap nilai perusahaan. Objek penelitian ini adalah perusahaan sektor perdagangan, jasa, dan investasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2017 – 2019. Pemilihan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling dengan data penelitian sebanyak 159 sampel. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda dan diuji dengan program IBM SPSS versi 16.0. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa profitabilitas dan kepemilikan institusional berpengaruh terhadap nilai perusahaan, sedangkan manajemen aset tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.171875 second(s)