Penelitian ini membahas mengenai video Youtube Gojek Indonesia terkait strategi kampanye public relations Gojek Indonesia yaitu, #PastiAdaJalan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi kampanye public relations Gojek Indonesia pada video Youtube #PastiAdaJalan melalui analisis semiotika. Teori yang digunakan adalah Public Relations, Kampanye, Strategi Kampanye Public Relations. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode Semiotika Roland Barthes. Penelitian dilakukan dengan menelaah dokumen video dan analisa dilakukan dengan memadukan teori strategi kampanye public relations dengan studi Semiotika Roland Barthes. Hasil penelitian ini menunjukkan strategi kampanye public relations yang sukses pada video di akun Youtube Gojek Indonesia #PastiAdaJalan. Gojek telah mengkomunikasikan perusahaannya dengan nilai-nilai perusahan, menerapkan Unique, Selling & Proposition (USP) melalui ciri khas yang dapat menjadi daya tarik perusahaan, menampilkan budaya perusahaan dan identitas perusahaan, dan membangun hubungan yang positif antara kedua belah pihak (internal dan eksternal). |