Latar Belakang : Fungsi kognitif berperan penting dalam kehidupan manusia sehari-hari. Penurunan fungsi kognitif terjadi seiring bertambahnya usia, terutama dalam aspek memori dan atensi. Banyak orang cenderung mengkonsumsi teh dengan menambahkan gula. Namun, eksplorasi efek teh hitam yang dikombinasikan dengan gula masih terbatas.
Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemungkinan efek mengkonsumsi teh hitam dengan atau tanpa gula terhadap fungsi memori kerja pada lansia di Panti Werdha Santa Anna .
Metodologi : Penelitian eksperimental dengan desain pre-test dan post-test ini menggunakan sampel 17 orang lansia yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Sampel dibagi menjadi kelompok perlakuan perlakuan I (teh hitam), kelompok perlakuan II (teh hitam dengan gula), dan kelompok kontrol (air putih). Penilaian fungsi memori kerja dilakukan dengan tes digit span backward.
Hasil : Terdapat perbedaan yang bermakna antara selisih rerata pre-test dan post-test pada kelompok yang diberikan intervensi teh hitam (p<0,05). Sementara pada kelompok teh hitam yang ditambahkan gula serta pada kelompok kontrol tidak ditemukan perbedaan yang bermakna (p>0,05).
Kesimpulan : Konsumsi seduhan daun teh hitam tanpa gula dapat meningkatkan skor memori kerja yang diukur dengan digit span backward pada lansia Panti Werdha Santa Anna. |