Anda belum login :: 23 Nov 2024 23:47 WIB
Detail
BukuPengembangan Lapisan Komposit 3YSZ-Al2O3 pada Substrat Inconel dengan Metode Electrophoretic Deposition
Bibliografi
Author: Basoeki, Prita Dewi (Advisor); Jeremy, Jason ; Sugiarti, Eni (Advisor)
Topik: Electrophoretic deposition; Thermal barrier coating; YSZ; dan Al2O3
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Teknik Mesin Fakultas Teknik Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2019    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext: TA Jason Jeremy_201704510097.pdf (2.54MB; 0 download)
Abstract
Nickel-based superalloy merupakan logam paduan yang memiliki ketahanan oksidasi dan creep yang baik pada temperatur tinggi sehingga cocok dipakai untuk bahan pesawat maupun turbin gas. Namun demikian, logam ini tetap akan mengalami korosi pada temperatur di atas 8000C. Salah satu cara untuk mengontrol korosi tersebut dengan melapisi logam dengan lapisan tahan panas (thermal barrier coating), keramik YSZ dan Al2O3. Mengacu kepada penelitian terdahulu, penambahan Al2O3 di atas 30% membuat efek negatif sehingga dilakukanlah penelitian untuk menginvestigasi lapisan dengan komposisi 10% Al2O3 dan 20% Al2O3 dengan metode electrophoretic deposition pada tegangan 20V, 40V, dan 60V di substrat Inconel. Analisis lapisan YSZ-Al2O3 dilakukan dengan SEM untuk melihat struktur mikro dan porositas, XRD untuk melihat fasa yang terbentuk serta uji kekerasan mikro Vickers untuk mendapatkan kekerasan lapisan. Hasilnya, lapisan 20% Al2O3 memiliki karakteristik lapisan terbaik dengan porositas terbesar 26% dan kekerasan tertinggi 105,64 HV pada tegangan 20V.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.171875 second(s)