Anda belum login :: 24 Nov 2024 05:40 WIB
Detail
BukuRencana Pendirian Bisnis Baru "Creammy Panny"
Bibliografi
Author: Soelasih, Yasintha (Advisor); Anwar, Michelle
Topik: Creammy Panny; Melon Pan; Makanan Ringan
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2019    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext: MICHELLE ANWAR_UNDERGRADUATED THESES 2019.pdf (10.57MB; 18 download)
Abstract
Creammy Panny adalah sebuah bisnis yang bergerak di industri kuliner berupa makanan penutup. Creammy Panny merupakan produk Melon Pan, roti manis dari Jepang yang diberi tambahan es krim dengan berbagai varian rasa. Creammy Panny memiliki visi, yaitu: menjadi perusahaan penyedia makanan ringan dengan menciptakan sebuah cita rasa yang unik dan lezat untuk dikonsumsi, serta citra yang berkualitas demi kepuasan konsumen. Misi dari Creammy Panny adalah Tetap menjaga dengan baik kualitas dari produk, terus mengembangkan produk dengan inovasi-inovasi yang menarik, dan memberikan pelayanan yang baik serta menerima kritik dan saran dari konsumen. Creammy Panny memiliki peluang, yaitu: menjadi yang pertama di Indonesia, saat ini industri Kuliner yang sedang diminati oleh konsumen. Total penjualan produk Creammy Panny pada tahun pertama adalah Rp456.250.000 dan pada tahun kelima meningkat hingga Rp665.489.672. Proyeksi penjualan dan rata-rata pertumbuhan penjualan 5%. Target pasar pada usia 10 tahun sampai 30 tahun baik wanita maupun pria. Strategi harga yang digunakan adalah Demand-Oriented Pricing. Strategi promosi yang dilakukan adalah endorsement, penjualan langsung, promosi, dan melalui media sosial. Kebutuhan dana dan penggunaan dana untuk bisnis Creammy Panny adalah Rp64.047.900. Dengan laba yang diperoleh oleh Creammy Panny pada tahun pertama adalah Rp162.115.950 dan akan meningkat menjadi Rp336.008.275 pada tahun kelima dengan rata-rata pertumbuhan laba sebanyak 20.78%. Dengan payback period selama 2,2 bulan.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.515625 second(s)