Anda belum login :: 23 Nov 2024 01:24 WIB
Detail
BukuAnalisis Hubungan antara Tingkat Kepuasan pada Pertumbuhan Tempat Instagramable dan Motivasi Pengguna dalam Meningkatkan Penghasilan.
Bibliografi
Author: Cynthia ; Tampubolon, Lamtiur Hasianna (Advisor)
Topik: Instagram Marketing Strategy; UMKM; Instagramable; Pulau Bali; Kepuasan Konsumen dan Motivasi
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Administrasi Bisnis - Fakultas Ilmu Administrasi Bisnis dan Ilmu Komunikasi Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2019    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext: Cynthia_Undergraduated Theses_2019.pdf (3.35MB; 33 download)
Abstract
Instagram merupakan situs media sosial yang berbasis gambar dan video yang paling banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Tampilan yang menarik serta mudah untuk dioperasikan, membuat sebagian besar penggunanya memanfaatkan Instagram sebagai wadah dalam menambah penghasilan dan menjadikan Instagram sebagai Marketing Strategy. Di samping itu, seiring dengan perkembangan penggunaan Instagram, memunculkan trend dan kebiasaan gaya hidup baru yang berdampak pula pada peningkatan munculnya tempat-tempat Instagramable. Salah satu tempat paling Instagramable yang menjadi tujuan para generasi milenial adalah pulau Bali. Pulau Bali merupakan tujuan wisata yang lengkap, terintegrasi dan memiliki banyak tempat wisata yang Instagramable. Tujuan penelitian dalam skripsi ini adalah untuk mengetahui hubungan atau relevansi antara tingkat kepuasan pada pertumbuhan tempat Instagramable dan motivasi pengguna dalam meningkatkan penghasilan. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian asosiatif dengan menggunakan metode kuantitatif serta pengumpulan data dengan teknik penyebaran kuesioner kepada 101 responden. Penelitian ini menyimpulkan berdasarkan perhitungan uji korelasi secara manual menghasilkan skor sebesar 0.553 yang artinya terdapat hubungan yang positif dengan tingkat kekuatan yang sedang antara kepuasan pada pertumbuhan tempat Instagramable dan motivasi pengguna dalam meningkatkan penghasilan mereka.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.171875 second(s)