Air PDAM terlihat jernih namun dibalik kejernihannya ditemukan beberapa partikel hal ini nyata apabila air ditampung pada bak mandi. Partikel ini akan disaring dengan alat penyaring. Didalam tugas akhir ini akan dirancang suatu prototipe alat penyaring air PDAM untuk mengurangi partikel. Alat saringan juga akan dilengkapi dengan pasir silika, batu zeolit, dan karbon aktif. Basis dalam pengerjaan purwarupa dengan menggunakan dua buah pipa paralon berdiameter 3 inci yang dihubungkan, dan komponen penyaringnya berupa bahanbahan alami seperti pasir silika, batu zeolit, dan karbon aktif. Komponen tersebut merupakan bahan alami yang sangat baik dalam penyaringan partikel. Dari hasil perancangan purwarupa alat penyaring air, konsep yang dihasilkan adalah berhasil diwujudkan suatu alat penyaring air yang mampu menyaring partikel pengotor air yang terdiri dari 2 buah tabung berukuran 50cm dan memiliki diameter 3 inci, serta dilengkapi dengan penyangga agar mudah untuk dibawabawa. |