Anda belum login :: 23 Nov 2024 00:29 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
Gambaran Kelekatan Wanita Lajang terhadap Anjing Peliharaan
Bibliografi
Author:
Nurpatria, Nicolas Indra
(Advisor);
Yohana, Talitha
Topik:
Kelekatan
;
Wanita Lajang
;
Anjing Peliharaan
Bahasa:
(ID )
Penerbit:
Fakultas Psikologi Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya
Tempat Terbit:
Jakarta
Tahun Terbit:
2019
Jenis:
Theses - Undergraduate Thesis - Abstract of Undergraduate Thesis
Fulltext:
Talitha Yohana_Abstract of Undergraduate Theses_2019.pdf
(216.93KB;
44 download
)
Abstract
Aktivitas memelihara hewan adalah hal yang sering ditemui pada masyarakat Indonesia sekarang ini. Penelitian di Indonesia sebelumnya tentang kelekatan terhadap hewan peliharaan menunjukkan bahwa mayoritas pemilik anjing adalah mereka yang masih lajang. Lajang di Indonesia sendiri menerima tekanan dan stigma dari sekitarnya, terutama wanita. Adapun bagi individu dewasa, figur kelekatan utama yang memberikan dukungan pada umumnya adalah pasangan hidup. Oleh sebab itu, wanita lajang yang membutuhkan dukungan akibat tekanan dan stigma akan memiliki figur kelekatan substitutif atau komplementer. Kelekatan individu terhadap anjing peliharaan menyerupai kelekatan individu dengan manusia lain pada umumnya. Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa anjing peliharaan dapat menghibur dan memberikan dukungan bagi individu ketika menghadapi permasalahan hidup. Anjing peliharaan juga membantu individu untuk merasa aman. Teori yang digunakan pada penelitian ini adalah teori kelekatan oleh Bowlby. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan gambaran kelekatan wanita lajang terhadap anjing peliharaan, ditinjau dari aspek-aspek yang dikemukakan oleh Bowlby.
Peneliti menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Pengambilan data dilakukan dengan wawancara. Partisipan penelitian ini terdiri dari tiga wanita lajang dengan batasan usia 30 sampai 40 tahun, dan memelihara anjing selama minimal 3 tahun. Adapun teknik purposeful sampling yang digunakan pada penelitian kualitatif ini adalah convenience sampling. Partisipan penelitian ini adalah 3 orang yang sesuai dengan karakteristik partisipan yang telah ditentukan.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ketiga partisipan memiliki gambaran kelekatan yang serupa dengan keunikannya masing-masing. Ketiga partisipan merasa bahwa kehadiran dan tingkah laku anjing sebagai hiburan tersendiri bagi diri mereka (proximity maintenance). Partisipan mencari anjing mereka untuk dukungan dan hiburan ketika sedang menghadapi masalah dan merasa tertekan (safe haven). Anjing juga menjadi figur yang selalu ada untuk individu, tidak menghakimi individu, serta membuat individu rileks (secure base). Diskusi pada penelitian ini membahas bagaimana anjing sudah dianggap lebih dari sekedar peliharaan, namun sudah sebagai bagian dari keluarga. Ketiga partisipan menunjukkan perilaku pengasuhan (caregiving) kepada anjing mereka. Selain itu, ketiga partisipan juga berkomunikasi dan berbicara dengan anjingnya.
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Lihat Sejarah Pengadaan
Konversi Metadata
Kembali
Process time: 0.203125 second(s)