Kepuasan kerja adalah suatu sikap umum seorang individu terhadap pekerjaannya. Pekerjaan menuntut interaksi dengan rekan kerja, atasan, peraturan dan kebijakan organisasi, standar kinerja, kondisi kerja dan sebagainya. Dalam penulisan ini, penulis bertujuan untuk menganalisa pengaruh kepuasan kerja terhadap komitmen organisasi di CV. Setia Antaraya. Variabel kepuasan kerja seperti work, payment, promotion, supervision dan co-workers sebagai variabel independent dan komitmen organisasi sebagai variabel dependent. Penelitian ini dilakukan dengan cara membagikan kuesioner kepada 40 karyawan sebagai responden di CV. Setia Antaraya. Teknik sampling yang digunakan adalah convenience sampling. Pengolahan dan analisis data menggunakan analisis linear berganda dengan alat bantu program SPSS 22. Simpulan yang dapat ditarik dari penelitian ini adalah Komitmen Organisasi yang terjadi di CV. Setia Antaraya di Cilandak, Jakarta Selatan dipengaruhi secara signifikan oleh beberapa faktor, yaitu pekerjaan, gaji, dan promosi, sedangkan promosi, supervisi dan rekan kerja tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Komitmen Organisasi di CV. Setia Antaraya di Jakarta. |