Anda belum login :: 23 Nov 2024 00:41 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
Analisis Jaminan Kepastian Hukum Dalam Penyelenggaraan E-wallet oleh Lembaga Selain Bank
Bibliografi
Author:
SUTRISNO, JOHAN ALDI
;
Wahyuningtyas, Sih Yuliana
(Advisor)
Topik:
Jaminan
;
Financial technology
;
E-wallet
Bahasa:
(ID )
Penerbit:
Fakultas Hukum Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya
Tempat Terbit:
Jakarta
Tahun Terbit:
2018
Jenis:
Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Johan Aldi Sutrisno’s Undergraduate Theses.pdf
(1,012.04KB;
76 download
)
Abstract
Perkembangan bidang ekonomi bergerak begitu cepat dan menciptakan berbagai terobosan baru beririsan dengan bidang lainnya. Perkembangan tersebut juga telah bersinergi dengan bidang teknologi. Saat ini muncul begitu banyak start-up company yang bergerak di bidang teknologi dan ekonomi, yang lebih dikenal dengan istilah financial technology (fintech). Perkembangan fintech berbagai macam “fitur”, di antaranya layanan simpan pinjam (peer to peer lending), layanan e-aggregator, layanan kliring, payment & settlement, dan ada pula manajemen risiko & investment. Kemudian “fitur” tersebut diwujudkan pula ke berbagai macam layanan turunannya, misalnya dalam “fitur” investment yang diturunkan dalam bentuk e-wallet. Secara signifikan, perkembangan e-wallet cukup pesat, sehingga seolah bidang hukum tertinggal dalam mengimbangi perkembangan tersebut. Perkembangan tersebut mengalami percepatan yang luar biasa yang menimbulkan berbagai celah hukum dalam prakteknya, seperti tidak adanya jaminan terhadap dana yang didepositokan atau diinvestasikan dalam suatu e-wallet tertentu, sedangkan banyak e-wallet baru yang dapat diakses oleh masyarakat. Kemungkinan terjadinya sengketa juga dapat banyak terjadi, misalnya ketika melakukan investasi sejumlah uang yang didepositkan dalam suatu e-wallet dari start-up company tertentu, dan ternyata start-up company itu mengalami bangkrut maka bagaimana dengan deposito pada akun pengguna? Penulis melakukan penelitian dengan metode yuridis normatif, dengan melakukan penelitian studi pustaka dan wawancara dan menyimpulkan ada dua hal penting yang harus diperhatikan pengguna e-wallet dan pemerintah Indonesia; yang pertama, pengguna e-wallet harus berhati-hati dan perlu tahu bahwa ada kemungkinan dana yang didepositkan (top-up) tidak dapat diganti apabila perusahaan tersebut bankrut, dan kedua, apabila penggunaan algoritma dalam suatu e-wallet tidak diatur, maka penyelenggara dapat secara sengaja atau tidak menyisipkan backdoor dalam aplikasinya, sehingga pengguna sewaktu-waktu akan mengalami kerugian. Oleh karena itu, perlu diatur suatu undang-undang khusus yang memiliki fokus terhadap kemajuan perkembangan teknologi ini, dan ditunjang dengan suatu lembaga khusus yang independen.
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Lihat Sejarah Pengadaan
Konversi Metadata
Kembali
Process time: 0.15625 second(s)