Anda belum login :: 22 Nov 2024 19:49 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
Implementasi Nilai Nilai Pendidikan Karakter Dalam Pembelajaran Tematik Integratif Di Kelas I Dan IV SDN Bendungan Hilir 01 Jakarta Pusat
Bibliografi
Author:
RISMITHA, ENNY
;
Stevanus, Ivan
(Advisor)
Topik:
Nilai Nilai Pendidikan Karakter
;
Pembelajaran Tematik Integratif
Bahasa:
(ID )
Penerbit:
Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Pendidikan dan Bahasa Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya
Tempat Terbit:
Jakarta
Tahun Terbit:
2018
Jenis:
Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Enny Rismitha’s Undergraduate Theses.pdf
(12.41MB;
83 download
)
Abstract
Pendidikan karakter adalah pendidikan yang sangat tepat diberikan kepada peserta didik agar peserta didik mampu mengalami perkembangan dan pertumbuhan mental serta karakter dengan baik. Pendidikan karakter penting di sekolah terutama sekolah dasar karena sekolah dasar merupakan dasar awal untuk dapat menciptakan generasi bangsa yang berbudi luhur dan memiliki moral serta akhlak baik bagi nilai serta norma dalam kehidupan sehari-hari. Pendidikan karakter dalam lingkup sekolah tidak bisa berkembang tanpa faktor utama yang sangat berperan penting yaitu guru kelas. Guru merupakan figur utama serta contoh teladan bagi siswa, guru harus memulai dari dirinya sendiri agar apa yang dilakukannya dengan baik, menjadi pengaruh baik pula bagi siswa. Posisi guru adalah sebagai sosok yang digugu dan ditiru. Pembentukan karakter bukan hanya sekedar nasehat melainkan dari sentuhan kualitas kepribadian dalam proses belajar bersama. Proses impelementasi pendidikan tidak terlepas dari adanya proses perencanaan, pelaksanaan serta penilaian yang dilakukan oleh guru. Berkenaan dengan segala persiapan guru, dalam hal ini haruslah cermat dan professional agar nilai-nilai karakter yang diharapkan tersampaikan dengan baik kepada siswa terutama dalam pembelajaran tematik integratif yang menjadi bagian dari upaya pencapaian visi dan pembangunan nasional pendidikan di kurikulum 2013. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui implementasi nilai-nilai pendidikan karakter oleh guru kelas 1D dan 4C dalam pembelajaran tematik integratif SDN Bendungan Hilir 01 Jakarta Pusat. Subjek penelitian adalah guru kelas 1D, guru kelas 4D, 5 orang siswa kelas 1D, 5 orang siswa kelas 4C dan kepala sekolah. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi lapangan sebanyak 9 kali di kelas 1D, 9 kali di kelas 4C, wawancara dengan subjek penelitian , studi dokumentasi, dan hasil data dianalisis secara deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data, diperoleh hasil penelitian : 1) Tahapan pembelajaran yang meliputi tahap perencanaan, tahap pelaksanaan dan tahap penilaian yang dilakukan oleh guru dalam mengimplementasikan pendidikan karakter terlihat memiliki beberapa hambatan yang menyebabkan pembelajaran dan pembentukan nilai-nilai pendidikan karakter kurang maksimal, namun sekolah dan guru bersangkutan memiliki solusi dalam hal tersebut. 2) Didukung dengan hasil observasi serta wawancara terlihat bahwa perubahan perilaku siswa kelas 1D namun tidak terlalu seignifikan. 3) Kelas 4C siswa terlihat lebih mandiri karena ketegasan guru dalam mengajar dan mendidik mereka sehingga siswa juga memiliki perubahan lebih baik namun juga tidak terlalu signifikan. Saran dari hasil penelitian adalah agar guru lebih mempersiapkan lebih baik dalam pelaksanaan untuk menanamkan nilai-nilai pendidikan karakter agar berjalan secara terarah dan terencana agar penanaman nilai-nilai pendidikan karakter dapat berjalan secara masksimal sesuai dengan 18(delapan belas)
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Lihat Sejarah Pengadaan
Konversi Metadata
Kembali
Process time: 0.15625 second(s)