Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menganalisis perusahaann wholesale dan retail yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia bahwa di dalam perusahaannya telah menerapkan system pengendalian internal. Penelitian dilaksanakan dengan menganalisis item sistem pengendalian internal sebagai populasi penelitian terhadap 29 perusahaan wholesale dan 21 perusahaan retail. Metode analisis yang digunakan untuk melakukan penelitian ini adalah dengan menggunakan content analysis. Hasil yang diperoleh penulis dalam menunjukkan adanya sistem pengendalian internal dalam perusahaan adalah pengungkapan sistem pengendalian internal ini dilakukan oleh perusahaan agar laporan tahunan memiliki pertanggung jawaban bagaimana perusahaan sukses melakukan kegiatan usaha pada tahun pelaporan 2016 serta langkah kokoh untuk memulai bisnis di tahun 2017. Dengan pengungkapan ini maka opini publik akan semakin bagus serta perusahaan dapat fokus menjalankan tujuan mereka pada tahun mendatang. |