Pelatihan dan Pengembangan sangat diperlukan oleh suatu perusahaan karena berhubungan dengan kinerja karyawan. PT SHL Indonesia sebagai konsultan Sumber Daya Manusia terkemuka sangat diperhitungkan dalam pelatihan, pengembangan serta asesmen tenaga kerja. Praktik magang dilakukan pada Divisi Sumber Daya Manusia selama 8 jam setiap hari. Pemagang terlibat langsung di dalamnya dan berkesempatan untuk mengamati hal-hal yang dilakukan oleh divisi tersebut. Selama melakukan praktik magang, pemagang menemukan kelebihan dan kekurangan yang ada di dalam Divisi Sumber Daya Manusia dalam tugasnya memberikan Pelatihan dan Pengembangan. Metode OPQ Test merupakan keunggulan yang dimiliki PT SHL Indonesia, namun ada juga masalah yang ditemukan, diantaranya kurangnya Sumber Daya Manusia itu sendiri di dalam divisi tersebut |