Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ROA, ROE, dan DER berpengaruh terhadap Return saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI pada periode 2011-2014. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder di mana data yang digunakan adalah data perusahaan yang secara penuh menyertakan laporan keuangannya dalam periode 2011-2014 dengan total sebanyak 118 perusahaan. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode analisis regresi linier sederhana dan berganda dengan pengujian asumsi klasik yang dilakukan untuk menguji kelayakan model regresi tersebut dan terdiri dari uji normalitas, uji multikolinieritas, uji heteroskedastisitas, dan uji autokorelasi. Selanjutnya untuk menguji apakah hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini dilakukan uji t, uji anova, dan uji koefisien determinasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari ketiga variabel bebas yang diuji secara simultan berpengaruh signifikan terhadap return saham. Hasil lainnya yaitu, variabel ROA berpengaruh signifikan terhadap return saham sedangkan dua variabel uji sisanya, ROE dan DER tidak berpengaruh signifikan terhadap return saham. |