Penelitian ini bermanfaat untuk menjabarkan hubungan antara strategi komunikasi yang dipakai terhadap komunikasi internal yang terjadi pada karyawan. Kerangka Konsep yang menjadi acuan adalah teori komunikasi, teori humas, konsep komunikasi organisasi, komunikasi internal dan media internal organisasi. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Melalui penelitian tersebut kesimpulan yang dapat ditarik adalah :BPPT TV merupakan media komunikasi audiovisual yang dibuat dan bernaung dibawah divisi Humas Badan Pengkajian Dan PenerapanTeknologi. Tayangan resmi BPPT TV merupakan sebuah Dialog Nasional padatahun 2014. Visidari BPPT TV adalah Untuk menjadi televisi digital yang terbaik berbasis streaming untuk tujuan pengkajian dan penerapan dalam bidang teknologi. Tujuan humas dalam membuat BPPT TV adalah dengan didukung oleh sistem penyiaran yang canggih dan teknologi baru, BPPT TV dapat menjadi media komunikasi utama BPPT, menjadi salah satu penyedia konten yang dapat diterima di masyarakat, serta menyediakan sumber daya manusia yang berkualitas dan kompeten di bidang penyiaran. Strategi yang digunakan oleh humas dengan menggunakan BPPT TV adalah dengan menyajikan program-program yang dibutuhkan oleh karyawan. Tayangan seperti live rubrik teknologi, rapat besar secara keseluruhan serta acara kegiatan besar yang terjadi di BPPT ,merupakan tampilan yang disukai dan diinginkan oleh karyawan BPPT. |