Anda belum login :: 23 Nov 2024 05:10 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
Analisis Pengaruh Utang Luar Negeri (ULN) Jumlah Uang Beredar (M2) Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), dan Nominal Exchange Rate (NER) terhadap Stabilitas Sistem Keuangan di Indonesia
Bibliografi
Author:
RADIANSYAH, BOBBY
;
Suhartoko, Yohanes Berchman
(Advisor)
Topik:
Aggregate Financial Stability Index(AFSI)
;
Indikator Makroekonomi
;
Error Correction Model (ECM)
;
Stabilitas Sistem Keuangan.
Bahasa:
(ID )
Penerbit:
Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya
Tempat Terbit:
Jakarta
Tahun Terbit:
2016
Jenis:
Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Bobby Radiansyah's Undergraduate Theses.pdf
(1.02MB;
22 download
)
Ketersediaan
Perpustakaan Pusat (Semanggi)
Nomor Panggil:
FEI-368
Non-tandon:
tidak ada
Tandon:
1
Lihat Detail Induk
Abstract
Stabilitas sistem keuangan merupakan hal yang sangat penting peranannya dalam perekonomian di negara-negara berkembang khususnya Indonesia. Berbagai cara dan metode telah digunakan untuk dapat menganalisa stabilitas sistem keuangan, salah satunya dengan membangun indeks agregat untuk mengamati stabilitas sistem keuangan seperti Aggregate Financial Stability Index (AFSI). Oleh sebab itu perlu mencari solusi yang tepat untuk mengamati serta menganalisa stabilitas sistem keuangan. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis stabilitas dan melihat bagaimana pengaruh indikator makroekonomi terhadap stabilitas sistem keuangan tersebut. Diantaranya adalah Utang Luar Negeri (ULN), Jumlah Uang Beredar (M2), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), dan Nominal Exchange Rate (NER) periode 2000-2011. Penelitian ini dilakukan dengan metode Error Correction Model (ECM) Engle-Granger. Data yang digunakan berupa datatime seriesIndonesiatahun 2000-2011 dalam bentuk kuartalan. Jenis data dalam penelitian ini merupakan data sekunder yang diperoleh dari International Financial Statistics (IFS), Statistik Ekonomi dan Keuangan Indonesia Bank Indonesia (SEKI-BI), dan Statistik Bursa Efek Indonesia (Statistik-BEI) yang diolah dengan menggunakan softwareEviews8. Hasil penelitian menunjukan bahwa Pertumbuhan Jumlah Uang Beredar (M2) dan volume Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berkontribusi positif dalam menciptakan sistem keuangan yang stabil.Pertumbuhan Utang Luar Negeri (ULN) dan Nominal Exchange Rate (NER) berpengaruh negatif, sehingga dapat mengancam stabilitas sistem keuangan.
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Lihat Sejarah Pengadaan
Konversi Metadata
Kembali
Process time: 0.15625 second(s)