Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui kinerja divisi public relations Rumah Sakit Atma Jaya Pluit berdasarkan fungsi dan tugas public relations. Teori yang digunakan oleh penulis dalam penelitian ini adalah teori komunikasi, dan teori public relations, strategi public relations. Metode yang digunakan adalah metode kuwawancara semi-terstruktur, observasi, studi dokumen, metode bahan visual, dan metode bahan online. Analisis hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Kinerja public relations Rumah Sakit Atma Jaya Pluit sebenarnya sudah cukup baik dimana fungsi divisi pubic relations sesuai dengan semestinya yaitu menciptakan dan mempertahankan image Rumah Sakit Atma Jaya. Dalam menjalankan tugas divisi public relations selalu berusaha menjalankan tugas dan kewajibannya sebagai seorang public relations yaitu membangun hubungan dengan pihak internal dan eksternal. Namun divisi pihak internal dan public relations Rumah Sakit Atma Jaya masih kurang dalam menerapkan strategi apa untuk membentuk citra baru. |