Anda belum login :: 27 Nov 2024 01:01 WIB
Detail
ArtikelDAYA ANTISEPTIKA EKSTRAK RIMPANG KUNIR (Curcuma domestica) TERHADAP LUKA BARU DIBANDINGKAN DENGAN BETADINE SOLUTION  
Oleh: Budhi, M. ; TENGAH, I G P ; JAWI, M.
Jenis: Article from Journal - ilmiah nasional
Dalam koleksi: MEDICINA (Jurnal Ilmiah Kedokteran) vol. 38 no. 02 (May 2007), page 107-112.
Topik: ekstraks kunir; betadin solution; daya antiseptika
Ketersediaan
  • Perpustakaan FK
    • Nomor Panggil: M38.K.01
    • Non-tandon: 1 (dapat dipinjam: 0)
    • Tandon: tidak ada
    Lihat Detail Induk
Isi artikelTanaman Kunir (Curcuma domestica Vahl disebut juga Curcuma longa Linn) merupakan tanaman herba yang tumbuh luas di daerah tropis Asia dan di Indonesia rimpang kunir sangat banyak digunakan seb¬agai bahan ramuan obat tradisional maupun sebagai bumbu makanan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui daya antiseptika/daya penyembuhan terhadap luka baru dari masing-masing ekstrak kunir kering, ekstrak kunir segar dan perasan kunir dibandingkan dengan betadin solution dan kontrol (tanpa pengobatan). Rancangan percobaan dari penelitian adalah Randomized Control Group post-Test Only Design. Tingkat kesembuhan luka oleh perlakuan betadin, luka sudah sembuh pada hari ke dua, sedangkan perlakuan kontrol sampai hari ke tujuh luka belum sembuh total (luka masih mengering). Perlakuan ekstrak kunir terhadap tingkat kesembuhan luka baru menunjukkan pengobatan dengan ekstrak kunir kering luka sembuh total pada hari ke enam, dengan ekstrak kunir segar luka sembuh pada hari ke lima sedangkan dengan perasan kunir luka sembuh pada hari ke tiga. Hubungan antara waktu dan prosentase kesembuhan luka baru dengan perlakuan betadin, ekstrak kunir dan kontrol didapatkan ekstrak kunir segar mempunyai daya penyembuhan yang sarna dengan betadin (luka 100% sembuh sejak hari pertama) sedangkan perlakuan perasan kunir dan ekstrak kunir kering menunjukkan luka 100% sembuh masing-masing pada hari ke tiga dan hari ke enam. Perlakuan kontrol (tanpa pengobatan) menunjukkan prosentase kesembuhan luka sampai hari ke tujuh hanya mencapai 70%.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0.015625 second(s)