Anda belum login :: 23 Nov 2024 05:25 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
PENGARUH ANTIOKSIDAN JUS DAGING BUAH KASTURI (Mangifera casturi delmy) TERHADAP KADAR SENYAWA KARBONIL PADA TIKUS PUTIH (Rattus novergicus) GALUR WISTAR YANG INDUKSI RADANG
Oleh:
Edyson
;
Fujiati
;
Yasmina, Alfi
Jenis:
Article from Journal - ilmiah internasional
Dalam koleksi:
Berkala Kedokteran jurnal kedokteran dan kesehatan vol. 7 no. 01 (Mar. 2008)
,
page 45-51.
Topik:
Mangifera casturi delmy
;
inflamasi
;
senyawa karbonil
;
radikal bebas
;
antioksidan
Ketersediaan
Perpustakaan FK
Nomor Panggil:
B03.K.01
Non-tandon:
1 (dapat dipinjam: 0)
Tandon:
tidak ada
Lihat Detail Induk
Isi artikel
Keradangan (inflamasi) merupakan reaksi tubuh terhadap trauma atau infeksi yang ditandai dengan sel darah putih (granulosit) yang menghasiIkan radikal bebas yang bersifat oksidan. Radikal bebas dapat menyebabkan kerusakan biomolekuler. Kerusakan akibat radikal bebas dapat dihambat oleh antioksidan eksogen antara lain vitamin C. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh antioksidan jus daging buah kasturi (Mangijera casturi delmy) terhadap aktivitas radikal bebas pada darah tikus putih (Rattus novergicus) galur Wistar yang mengalami inflamasi akibat benda asing dan infeksi. Penelitian ini dilakukan dengan metode eksperimental post test only with control group design dengan 5 kelompok perlakuan, Kelornpok PI : perlakuan tanpa inflamasi tanpa pemberian jus daging buah kasturi, P2 : dengan inflamasi akibat benda asing (0,2 ml formaldehid 1 % intramuskular) tanpa pemberian jus daging buah kasturi, P3 : perlakuan dengan inflamasi akibat infeksi (l mL (108 cfu/mL) Staphylococcus aureus intraperitoneal) tanpa pemberian jus daging buah kasturi, P4 : perlakuan dengan inflamasi akibat benda asing ditambah pemberian jus daging buah kasturi (5,23 ml/100 g BB/hari) dan P5 : perlakuan dengan inflamasi akibat infeksi ditambah pemberian jus daging buah kasturi. Pengukuran aktivitas radikal bebas melalui pemeriksaan kadar senyawa karbonil. HasiI pemeriksaan dilakukan uji normalitas, homogenitas serta ANOVA satu arah dan Tukey HSD dengan a=O,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kadar senyawa karbonil pada darah tikus putih yang mengalami inflamasi setelah diberi jus daging buah kasturi lebih rendah dibandingkan dengan yang tidak diberikan jus daging buah kasturi melalui uji statistik berbeda bermakna (p
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Kembali
Process time: 0.015625 second(s)