Perusahaan Character Lamp Craft merupakan perusahaan industri kreatif bidang kerajinan tangan lampu hias. Visi Character Lamp Craft ialah menjadi kerajinan lampu hias berkarakter yang selalu menciptakan produk yang unik, inovatif, dan harga kompetitif. Misi Character Lamp Craft ialah memproduksi Character Lamp Craft yang berorientasi pada selera konsumen, dengan tetap mengutamakan desain yang unik, terinovatif, dan harga yang kompetitif; menjadi perusahaan yang berskala Internasional dengan tetap mengutamakan kualitas produk dengan senantiasa terus melakukan perbaikan terhadap mutu dan nilai produk; mengutamakan kepuasan baik pemegang saham, maupun stake holder. Tujuan perusahaan membuat produk Character Lamp Craft ini untuk mendapatkan keuntungan dari keunikan dari bahan baku yaitu benang jahit yang tentunya masih sangat jarang pesaing di pasar. Character Lamp Craft fokus terhadap cost leadership; perusahaan mencapai biaya produksi dan distribusi terendah sehingga dapat menetapkan harga yang lebih murah dibandingkan pesaing. Jenis variasi yang ditawarkan kepada konsumen lampu hias ini memiliki desain berbentuk bulat oval, love, dsb. Sehingga memiliki desain yang sesuai dengan keinginan pasar. Terciptanya kepuasan konsumen dari produk yang ditawarkan karena sesuai dengan yang konsumen inginkan, serta Character Lamp Craft harus melayani serta memberi informasi yang jelas seputar produk yang dijual sehingga konsumen dapat trusted dan menciptakan brand image yang baik, sehingga konsumen dapat melakukan pembelian kembali. Character Lamp Craft selain digunakan untuk hiasan di kamar, lampu hias ini juga bisa digunakan untuk hiasan di ruang tamu, café, restaurant, atau industry property lainnya. Target konsumen Character Lamp Craft yaitu karyawan, kalangan muda, dan pasangan muda yang menyukai produk kreatif dan tentunya unik. Dalam membuat rencana bisnis, Character Lamp Craft memiliki target keuangan memperoleh laba bersih tahun pertama yaitu sebesar Rp 22.744300,00, di tahun kedua Rp 66.583.093,00, Rp 131.247.381,00, di tahun ketiga, tahun keempat Rp 183.852.353,00, dan Rp 344.411.825,00 di tahun kelima. |