Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis perhitungan harga pokok produksi dari sepatu Mocasin yang selama ini diterapkan PT Bruno Marelli dan menganalisis penerapan target costing pada PT Bruno Marelli. Penelitian ini dilakukan melalui studi kasus di PT Bruno Marelli pada sepatu Mocasin. Dengan menggunakan data tahun 2008 dari perusahaan, penulis melakukan analisis terhadap seluruh biaya yang terjadi di PT Bruno Marelli, yang berguna untuk penerapan target costing dalam meningkatkan laba perusahaan. Berdasarkan hasil penelitian, target costing dapat diterapkan di PT Bruno Marelli. Peningkatan laba dapat terjadi karena dilakukan penghematan atas biaya produksi dan non – produksi dengan melakukan efisiensi biaya dan process improvement. Total biaya yang dapat dihemat adalah sebesar Rp 63.227.693,25,-. Dengan penerapan target costing laba perusahaan akan meningkat dari 16,48 % menjadi 20,30 % dari full cost. |