Pemikiran strategik didefinisikan sebagai kemampuan individu untuk berpikir secara konseptual, imajinatif, sistematik, dan oportunistik yang berkaitan dengan pencapaian keberhasilan di masa depan. Pemikiran strategik juga adalah proses yang mendefinisikan cara bagaimana seseorang berpikir tentang menilai, melihat, dan menciptakan masa depan yang lebih baik bagi diri mereka sendiri maupun dalam ikatan organisasional. Pemikiran strategik adalah cara kerja yang sangat efektif dan berharga. Pada satu sisi,kita dapat menerapkan pemikiran strategik untuk sampai pada keputusan yang efektif, baik yang berhubungan dengan pekerjaan atau kehidupan pribadi. Pada sisi yang lain, pemikiran strategik dapat melibatkan pengembangan seluruh rangkaian keterampilan yang penting untuk menunjang pencapaian keberhasilan organisasi. |