MKI adalah sebuah perusahaan yang berdiri pada tanggal 24 Oktober 1996. Perusahaan ini mengkhususkan diri dalam penyediaan jasa dalam pengembangan manajemen kinerja strategis sumber daya manusia. Dalam suatu perusahaan, biaya gaji merupakan biaya yang cukup signifikan jumlahnya terhadap biaya perusahaan secara keseluruhan. Biaya gaji juga merupakan biaya yang dikeluarkan oleh perusahaan secara rutin, sehingga dibutuhkan suatu sistem penggajian dengan sistem pengendalian intern yang baik. Tanpa adanya sistem pengendalian intern terhadap sistem penggajian perusahaan yang baik, dapat menyebabkan terjadinya kecurangan-kecurangan yang akan merugikan perusahaan, karena itu dibutuhkan sistem pengendalian intern yang baik untuk mencegah dan mengurangi timbulnya kecurangan-kecurangan tersebut. Dalam hal ini, penulis mencoba melakukan evaluasi atas sistem pengendalian intern terhadap sistem penggajian pada PT Menara Kadin Indonesia. Berdasarkan penelitian dan evaluasi yang dilakukan, penulis menyimpulkan bahwa sistem pengendalian intern terhadap sistem penggajian perusahaan secara keseluruhan dinilai cukup baik namun masih dijumpai beberapa kelemahan. Beberapa hal yang dinilai sudah baik antara lain : perubahan tarif penggajian, penerimaan karyawan, dan potongan gaji harus diotorisasi Direktur, penjagaan waktu hadir oleh Manajer Umum, dan pembayaran penggajian dilakukan oleh pihak yang independen yaitu Bank. Adapun beberapa hal yang dinilai belum memadai antara lain : fungsi pencatat waktu dan fungsi pembuat daftar gaji dilakukan oleh Bagian Keuangan-Akuntansi, sistem pencatatan waktu dilakukan secara manual, dan tidak adanya pengesahan jam mulai dan selesai lembur oleh satpam. Untuk itu penulis memberikan saran-saran perbaikan seperti yang dicantumkan dalam bab akhir yang bertujuan untuk memperbaiki sistem penggajian PT Menara Kadin Indonesia. |