Aplikasi elektromagnetik berkembang dari waktu ke waktu pada berbagai bidang. Contoh perkembangan aplikasi elektromagnetik terjadi pada bidang medis, elektronik, telekomunikasi, remote sensing dan lain-lain. Antena pada sistem radar merupakan salah satu teknologi remote sensing yang banyak digunakan pada bidang militer, transportasi dan prakiraan cuaca. Karakteristik antena radar FMCW diharapkan memilik beamwidth azimuth maksimum 1o dan beamwidth elevasi maksimum 30o, bandwidth minimum 60 MHz dan high gain. Microstrip digunakan karena dapat memperkecil dimensi antena dan memiliki pola radiasi direksional, sehingga pancaran gain lebih besar. Antena yang dibuat pada Tugas Akhir ini adalah antena sub-array rectangular 4x4 dengan fokus telah memenuhi karakteristik beamwidth terbesar, yaitu beamwidth 30o. Berdasarkan hasil pengukuran sementara menggunakan simulasi numerik dengan metode moment, antena yang dibuat memiliki gain 14.96 dB, bandwidth 62.2 MHz dan beamwidth theta (phi=0) sebesar 18.3o. |