Peran guru sebagai pendidik, pengajar, pembimbing, pelatih, sangat dibutuhkan dalam proses pembelajaran. Guru menjadi tokoh panutan dan teladan dalam bersikap, mampu merancang, melaksanakan, dan mengevaluasi pembelajaran ; membantu peserta didik dalam memecahkan masalah yang dihadapi ; melatih mengembangkan bakat, potensi peserta didik. PAKEM adalah suatu pembelajaran aktif yang melibatkan guru dan siswa dalam proses pembelajaran, yang meningkatkan kreativitas, siswa untuk mencapai tujuan yang ditetapkan secara efektif dan berlangsung dalam suasana pembelajaran yang menyenangkan, yang dilakukan di SD Notre Dame, Puri Indah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan peran guru dalam melaksanakan PAKEM. Jenis dari penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Data dikumpulkan dengan cara mengadakan observasi secara langsung (participant observation) pada saat proses pembelajaran, dan melakukan wawancara dengan lima guru yang menjadi wali kelas I sampai kelas dengan kelas V, di SD Notre Dame Puri Indah. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa peran guru dalam PAKEM, yang dilakukan oleh para guru SD Notre Dame relatif baik, walaupun tidak semua guru melaksanakan perannya secara optimal. Agar peran guru dapat lebih optimal dalam melaksanakan PAKEM, maka disarankan, guru berperan aktif dalam kegiatan seminar dan pelatihan, serta mempraktikkkan PAKEM, yang didukung media dan sumber belajar yang menunjang guru dalam melaksanakan perannya. |