Persaingan perusahaan dalam dunia kerja saat ini sangatlah ketat, oleh karena itu perusahaan harus dapat meningkatkan kualitas kinerja para karyawannya agar perusahaan dapat meningkatkan daya saingnya di dalam dunia kerja saat ini. Untuk mengetahui kualitas kinerja para karyawannya maka perusahaan melakukan penilaian kinerja. Penulis mengetahui konsistensi PT Fotomatic Jaya Industries dalam menjaga kualitas sumber daya manusianya dengan melakukan penilaian kinerja secara berkala. Namun penulis masih menemukan kelemahan yang terdapat dalam penilaian kinerja yang dilakukan oleh PT Fotomatic Jaya Industries seperti masih terdapatnya central tendency error dalam pembagian bonus. Berdasarkan hasil pengamatan penulis selama menjalankan kegiatan praktik magang di PT Fotomatic Jaya Industries, penulis menemukan beberapa permasalahan yang terjadi selama penilaian kinerja seperti kurangnya kedisiplinan para karyawan dalam mengumpulkan hasil self appraisals dan kurangnya pengetahuan para manajer kantor pusat mengenai hasil kerja para karyawan kantor cabang. |